Berikan Bantuan Sembako, Polres Metro Peduli Pasien Covid-19

 


Lampung, Polres Metro – Bhabinkamtibmas Dan Babinsa beserta relawan Covid 19 Kel. Banjarsari, menyerahkan bantuan sembako untuk warga Kelurahan Banjar Sari yang keluarganya dinyatakan positif Covid 19, , Kamis (29/07/2021).

 Pada kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas dan Babinsa juga menghimbau kepada keluarga pasien agar selalu mematuhi protokol kesehatan untuk antisipasi penyebaran virus Covid 19 selama menjalani isolasi mandiri di rumah. “Dengan menerapkan protokol kesehatan dan menjaga pola hidup sehat diharapkan penularan virus Covid 19 dapat dicegah sejak dini” ujarnya.

 Dikonfirmasi secara terpisah Kapolsek Metro Utara IPTU Nedi membenarkan bahwa di desa BanjarSari Kecamatan Metro Utara ada pasien positif Covid 19 dan keluarganya menjalani isolasi mandiri di rumah. Untuk mensuplai kebutuhan hidup, Satgas Covid 19 yang didalamnya juga termasuk Bhabinkamtibmas Keluraha Banjar Sari membantu memberikan sembako. “Bhabinkamtibmas Polsek Metro Utara kami arahkan untuk all out dalam penanganan pandemi Covid 19, termasuk koordinasi yang baik dengan Satgas Covid 19 yang ada di Desa binaannya” pungkas IPTU Nedi

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Dalam Waktu 24 Jam Sat Resnarkoba Polres Metro Tangkap 4 Remaja Pengguna Narkoba

Miliki Sinte, 4 Remaja Di Amankan Ke Polres Metro

Polres Metro Kembali Amankan Dua Pelaku Penyalahguna Narkoba Jenis Sabu