Bhabinkamtibmas Polres Metro Sosialisasi Paham Radikal Kepada Anak- Anak Pelajar

 


Lampung / Polres Metro, bahwa aksi terorisme dan munculnya paham radikalisme harus disikapi secara serius. Sehingga Babinkamtibmas saat ini tengah melakukan berbagai upaya pencegahan melalui pendekatan penyuluhan, menyasar kalangan pelajar. “Kami melakukan sosialisasi bahaya terorisme sekaligus upaya meredam paham radikalisme di kalangan pelajar. Khususnya di sekolah-sekolah umum dan tempat anak-anak yang cerdas, karena mereka rentan jadi sasaran paham radikal,” ucap Kapolres Metro AKBP Yuni Iswandari Yuyun, S.IK.,M.H.

Kemudian menyakapi hal tersebut, para Bhabinkamtibmas berupaya serius mencegah aksi terorisme dan meredam paham radikalisme. Salah satunya adalah dengan melakukan sosialisasi kepada kalangan pelajar yang dinilai menjadi sasaran pengaruh paham kelompok radikal. Pagi ini  Bhabinkamtibmas Polsek Metro Utara memberikan Pembekalan dan Penyuluhan kepada sejumlah siswa. Kamis (06/01/2022).

Dengan pemberian informasi dan pengetahuan yang benar tentang Radikalisme kepada pelajar SMA,SMP diharapkan dapat menumbuhkan rasa Patriotisme yang mendalam terhadap Tanah Air dan tidak mudah terhasut oleh pihak pihak yang akan mendoktrin generasi muda kita dengan hal-hal yang bertentangan dengan Pancasila dan Akidah Agama. 

Kemudaian dalam kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas menyampaikan himbauan Kamtimas: Ikut berperan aktif dlm menjaga lingkungan tetap aman, terhadap aksi Pelaku Tindak Pidana pencurian sepeda motor, parkir ditempat yg aman dan pastikan telah terkunci, Waspada terhadap aksi pelaku kejahatan dengan Modus Penipuan melalui Media Sosial, mencegah timbulnya paham radikalisme, agar para pelajar tidak menjadi korban penyalah gunaan Narkoba serta Minuman Keras, Kemudian dari pihak Sekolahan khususnya Kepala Sekolah menyambut baik kegiatan dimaksud dan akan selalu memfasilitasi kegiatan tersebut.


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Dalam Waktu 24 Jam Sat Resnarkoba Polres Metro Tangkap 4 Remaja Pengguna Narkoba

Miliki Sinte, 4 Remaja Di Amankan Ke Polres Metro

Polres Metro Kembali Amankan Dua Pelaku Penyalahguna Narkoba Jenis Sabu