Keceriaan Anak TK Aisyah Kota Metro Warnai Kunjungan Edukatif di Polres Metro

Metro – Suasana ceria dan penuh tawa mewarnai Mapolres Metro, saat Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Metro menerima kunjungan edukatif dari anak-anak TK Aisyah Kota Metro. Rabu, (07/1/2026).


Dalam kegiatan tersebut, anak-anak tampak antusias saat diajak berkeliling lingkungan Polres Metro. Mereka diperkenalkan secara langsung dengan tugas-tugas kepolisian, khususnya peran anggota Satlantas dalam menjaga keamanan dan ketertiban lalu lintas. Dengan pendekatan yang ramah dan bahasa sederhana, personel Satlantas memberikan pemahaman sejak dini tentang hal-hal yang boleh dan tidak boleh dilakukan, baik di rumah, di sekolah, maupun di jalan raya.

Tak hanya melihat-lihat, anak-anak juga diajak berinteraksi langsung dengan anggota polisi, sehingga tercipta suasana akrab dan menyenangkan. Kegiatan ini bertujuan menanamkan nilai kedisiplinan, kepatuhan terhadap aturan, serta membangun citra polisi sebagai sahabat anak.


Kapolres Metro, AKBP Hangga Utama Darmawan, S.I.K.,  melalui Kasat Lantas Polres Metro AKP Farid Riyanto, S.I.P., M.H. menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Polres Metro dalam mendekatkan institusi Polri kepada masyarakat sejak usia dini.

“Melalui kegiatan seperti ini, kami ingin menanamkan pemahaman kepada anak-anak bahwa polisi adalah sahabat yang siap melindungi dan membantu. Harapannya, nilai-nilai disiplin dan kesadaran hukum dapat tumbuh sejak dini,” ujar AKP Farid.


Dengan adanya kunjungan edukatif ini, diharapkan anak-anak TK Aisyah Kota Metro memiliki pengalaman berkesan serta pemahaman positif tentang peran kepolisian dalam kehidupan sehari-hari.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

POLRES METRO GAGALKAN AKSI KRIMINAL! DUA PEMUDA DENGAN KUNCI T TERJARING PATROLI

Mutasi Ditubuh Polri, Beberapa Pejabat Utama Polda Lampung dan Kapolres Polda Lampung Alami Penyegaran

Dalam Waktu 24 Jam Sat Resnarkoba Polres Metro Tangkap 4 Remaja Pengguna Narkoba