Metro, 22 Desember 2025 - Polres Metro
menerjunkan personel untuk melaksanakan pengamanan di sejumlah gereja saat umat
Nasrani menjalankan rangkaian ibadah Natal Tahun 2025. Pengamanan ini dilakukan
sebagai bentuk komitmen Polri dalam memberikan rasa aman dan nyaman kepada
masyarakat dalam menjalankan ibadah keagamaan. Minggu (21/12/25)
Sebelum tempat ibadah dipergunakan, personel
Polres Metro terlebih dahulu melakukan sterilisasi di area gereja. Langkah
tersebut bertujuan untuk mencegah adanya benda atau hal-hal yang dapat
mengganggu jalannya ibadah serta memastikan situasi tetap aman dan kondusif.
Pengamanan dilaksanakan secara menyeluruh,
mulai dari area dalam gereja hingga lingkungan sekitar, dengan melibatkan
personel berseragam maupun berpakaian sipil. Selain itu, koordinasi juga
dilakukan dengan pengurus gereja dan pihak terkait guna memastikan seluruh
rangkaian ibadah Natal berjalan lancar.
Kapolres Metro, AKBP Hangga Utama Darmawan, S.I.K., mengatakan bahwa
pengamanan ini merupakan bagian dari upaya Polres Metro dalam menjaga toleransi
dan kerukunan antarumat beragama.
“Kami berkomitmen memberikan rasa aman kepada
saudara-saudara kita umat Nasrani yang sedang melaksanakan ibadah Natal.
Sterilisasi dan pengamanan dilakukan secara maksimal agar ibadah dapat
berlangsung dengan khidmat, aman, dan lancar,” ujar AKBP Hangga.
Kapolres juga mengimbau kepada masyarakat
untuk bersama-sama menjaga situasi kamtibmas yang kondusif selama perayaan
Natal 2025 serta segera melaporkan kepada petugas apabila menemukan hal-hal
yang mencurigakan.
Dengan adanya pengamanan ini, diharapkan
rangkaian perayaan Natal 2025 di wilayah hukum Polres Metro dapat berjalan
dengan aman, tertib, dan penuh kedamaian.

.jpeg)
.jpeg)
Komentar
Posting Komentar